Berat
jenis adalah rasio antara kerapatan suatu bahan dengan kerapatan air. Besarnya
berat jenis pada tiap-tiap kayu berbeda-beda dan tergantung dari:
kandunganzat-zat dalam kayu, kandungan ekstraktif serta kandungan air kayu.
Pengujian berat jenis ini merupakan salah satu cara untuk mengklasifikasikan
kayu berdasarkan kekuatannya. Kayu memiliki berat jenis yang berbeda-beda
berkisar antara 0,2 – 1,28. Berat jenis kayu pada umumnya berbanding lurus
dengan sifat-sifat mekanisnya, semakin tinggi berat jenis kayu maka semakin
tinggi pula kekuatan kayu tersebut. Berat jenis diperoleh dari perbandingan
antara volume kayu tertentu dengan volume air yang sama pada suhu standart,
namun umumnya berat jenis kayu dapat ditentukan berdasarkan berat kayu kering
oven atau kering udara dan volume kayu pada posisi kadar air tersebut.
Menurut
berat jenisnya, kekuatan kayu dibagi dalam lima kelompok (berdasarkan PPKI,
NI-6, 1961) :
Kelas
kuat
|
Berat
Jenis
|
I
|
> 0,9
|
II
|
0,9-0,6
|
III
|
0,6-0,4
|
IV
|
0,4-0,3
|
V
|
< 0,3
|